IdentikNews

Perwira Jebolan Brimob Polda Malut Jadi Kapolsek Terbaik di Jajaran Polresta Tidore

Kapolresta Tidore, Kombes (Pol) Yury Nurhidayat saat memberikan penghargaan kepada Kapolsek Oba Utara, IPDA Suherlin, S.IP, MH.

TIDORE – Kapolsek Oba Utara, IPDA Suherlin, S.IP, MH menjadi salah satu Kapolsek terbaik di wilayah hukum Polresta Tidore tahun 2024.

Perwira jebolan Brimob Polda Malut yang baru bertugas selama tujuh bulan sebagai Kapolsek Oba Utara itu dinilai berprestasi dan inovatif dalam menjalankan tugas sebagai pelayan dan pengayom masyarakat.

Pasalnya, program kerja yang dilakukan oleh IPDA Suherlin sebagai Kapolsek Oba Utara memang sangat berdampak positif yang dirasakan oleh masyarakat.

Sebagai bentuk apresiasi, Kapolresta Tidore, Kombes (Pol) Yury Nurhidayat memberikan penghargaan atau reward secara langsung kepada IPDA Suherlin, S.IP, MH sebagai Kapolsek inovatif di jajaran Polresta Tidore.

Pemberian reward tersebut dilakukan disela-sela apel gelar pasukan operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Kieraha 2204 di halaman Polresta Tidore, Rabu (3/4).

Selain Kapolsek Oba Utara, penghargaan tersebut juga diberikan kepada Bhabinkamtibmas Kinerja terbaik Bripka Bakri Ali, Desa Akedotilou dan Operator Terkreatif Bripda Dwi Nurcahyo. (Red).